STATUS - QUO

Tuesday, February 7, 2012

MENGATASI AUTORUN.INF


Dalam kesempatan kali ini, CYBERCLONE ingin berbagi tips mengenai bagaimana cara untuk menghilangkan autorun pada komputer dan flashdisk anda.

Kata autorun tentu sudah tidak asing lagi terdengar di telinga kita. Yups, autorun adalah semacam virus yang sangat mengganggu, susah untuk di atasi, dan sering membuat jengkel.

Saya tidak dapat menjamin apakah cara ini dapat berhasil seratus persen karena pada tiap-tiap komputer, OS, maupun flashdisk terdapat setting yang berbeda, namun cara ini layak dicoba.

Langkah-langkahnya sebagai berikut :

Pada komputer

1. Klik menu Start

2. Ketik GPEDIT.MSC pada kolom RUN

3. Setelah muncul layar Group Policy klik folder System pada menu “User Configuration” dan “Computer Configuration”
4. Pada kolom Settings, klik dua kali “Turn off Autoplay”Interface Group Policy “User Configuration” Interface Group Policy “Computer Configuration”

5. Setelah muncul layar “Turn off Autoplay” properties, klik
tabulasi Settings dan pilih opsi “Enable” pada menu “Turn off Autoplay” kemudian Pilih “All Drive” pada kolom “Turn off Autoplay on”

6. Kemudian klik tombol “OK”
7. Klik “Close” untuk keluar dari layar “Group Policy”

8. Restart komputer
Pada flashdisk maupun perangkat eksternal lainnya
1. Boot komputer dengan modus Safemode.

2. Jalankan aplikasi Command Prompt (Start > Run > cmd.exe) Bisa juga (Start > All Programs > Accessories > Command Prompt)


3. Ketikkan drive USB tersebut.. misalnya E: kemudian tekan [Enter]

4. Ketikkan ATTRIB -R -A -S -H AUTORUN.INF, kemudian tekan [Enter]

5. Ketikkan DEL AUTORUN.INF, kemudian tekan [Enter]


Setelah selesai, komputer dapat di Restart dalam mode Normal.

Keterangan :
ATTRIB adalah modul yang dipergunakan untuk mengubah atribut sebuah file.

-R adalah perintah untuk menghilangkan mode “Read Only”

-A adalah perintah untuk menghilangkan mode “Archive”

-S adalah perintah untuk menghilangkan mode “System”

-H adalah perintah untuk menghilangkan mode “Hidden”

DEL adalah perintah untuk menghapus file.

Jika cara di atas tidak dapat ditempuh, maka ada solusi lain dengan menginstal AUTORUN CLEANER atau AUORUN REMOVER. Yaitu software untuk menghilangkan autorun. Software ini dapat didownload di sini. 

DOWNLOAD AUTORUN CLEANER--> softpedia

DOWNLOAD AUTORUN REMOVER--> via ziddu

Oke, sekian informasi dari CYBERCLONE. Semoga dapat bermanfaat dan selamat mencoba.

6 comments:

  1. buat nyegah biar autorun.inf ga balik lagi, gmana bang? bang, yang lebih ampuh dari autorun remover ada ga? soalnya aq pake itu, hasilnya ga memuaskan e... Shollu aalannabi Muhammad!

    ReplyDelete
  2. Kalo buat nyegah biar ga balik lagi bisa dengan rajin2 aja scan komputer kita dan scan hardware eksternal yang masuk, atau melakukan tips2 di atas secara rajin.
    emm..itu ada 2 bang..coba aja yang AUTORUN CLEANER.

    ReplyDelete
  3. kagol e bang....buat lepy og coba2..haha

    ReplyDelete
  4. hehe..terserah anda..saya hanya menyarankan bang..

    ReplyDelete
  5. Cara ampuh pasti sukses
    1.klik run lalu ketik cmd lalu tekan enter
    2.lalu setelah muncul perintah warna hitam copas tulisan ini
    rmdir /s /q C:\autorun.inf\con\aux\
    rmdir /s /q C:\autorun.inf\con\
    rmdir /s /q C:\autorun.inf


    rmdir /s /q D:\autorun.inf\con\aux\
    rmdir /s /q D:\autorun.inf\con\
    rmdir /s /q D:\autorun.inf


    rmdir /s /q E:\autorun.inf\con\aux\
    rmdir /s /q E:\autorun.inf\con\
    rmdir /s /q E:\autorun.inf


    rmdir /s /q F:\autorun.inf\con\aux\
    rmdir /s /q F:\autorun.inf\con\
    rmdir /s /q F:\autorun.inf

    3.banyaknya pembagian hardisk adalah C,D,E,F.jika lebih banyak anda juga dpt menambahkan sendiri

    ReplyDelete

Chrome Pointer